Kamis, 14 April 2016

Conyac, Tempat mendapatkan uang dan tempat belajar yang menyenangkan



Akhir-akhir ini saya sedang menggeluti kesibukan yang sangat menarik bagi saya.
karena selain saya bisa mendapatkan ilmu dan pembelajaran baru terkait dunia penerjamahan, saya juga bisa mendapatkan uang.


Pada penasaran dong ya, apa sih yang bisa bikin belajar tapi bisa dapetin uang?
Tenang, saya bakal bahas semuanya disini.

Akhir-akhir ini saya memang sedang mencari sesuatu yang bisa membantu saya belajar terjemahan.
Saya memang seorang penerjemah, namun pengalaman saya dalam dunia penerjemahan masih sangat minim. Terkadang masih banyak hal yang salah meskipun saya menganggapnya sudah benar.

Disisi lain juga saya ingin mencari uang tambahan dari kemampuan saya berbahasa Jepang.

Saya tidak tahu harus bagaimana menuangkan keinginan saya tersebut.
Sampai pada suatu hari, pada sebuah group penerjemah di facebook, ada yang membagikan informasi menganai sebuah website yang bisa membantu para penerjemah mendapatkan uang tambahan dan juga mendapatkan ilmu pembelajaran baru.

Nama Website tersebut adalah conyac. Mungkin bisa dibilang, di Conyac ini kita bekerja paruh waktu. Enaknya kerja paruh waktu di Conyac itu kita bebas memilih pekerjaan yang kita mau dan di waktu luang yang kita miliki. Kalau banyak waktu luang dan mau dapet duit banyak, ya, kerjakan yang banyak, tapi kalau mau santai dan males, ya, tidak apa-apa asalkan siap-siap dapet fee-nya kecil.

Pekerjaan yang ditawarkan oleh Conyac bukan hanya penerjemah bahasa jepang (meskipun memang website ini berasal dari Jepang). Ada juga pekerjaan untuk penerjemah Bahasa Inggris, Bahasa Korea, Bahasa China, Bahasa Korea, Bahasa Prancis, dan masih banyak yang lainnya.

Selain menerjemahkan, ada juga beberapa pekerjaan seperti membuat variasi kalimat.
Jadi, buat yang gak bisa menerjemahkan juga bisa kerja di Conyac ini untuk berpartisipasi di proyek variasi kalimat asalkan registrasi dulu.

Mungkin akan lebih enak kalo saya jelaskan satu persatu pekerjaan yang ada di dalam website tersebut yang pernah saya ikuti.

1. Proyek terjemahan Market Request.

Proyek penerjaman yang saya ikuti adalah proyek penerjemahan Bahasa Jepang ke Bahasa Indonesia.
proyek ini diawasi oleh beberapa Leader yang bertugas mengoreksi hasil kerja kita. Kalau ada kesalahan biasanya mereka meminta kita untuk memperbaikinya.
Proyek ini berbentuk kalimat bahasa jepang yang dibagi menjadi beberapa macam task/ pekerjaan, dalam 1 task itu berisi 100 kalimat yang harus kita terjemahkan. Untuk Fee-nya sangat lumayan, 1 task cukup untuk 3 kali nonton di bioskop.xP
Lumayan bangetkaaan.. Ya, kalau dibanding dengan freelance diluaran mungkin jauh ya, tapi kalau dipikir-pikir, kita bisa mengerjakan task yang memang kita suka dan cocok untuk kita, saya rasa tidak rugi.

Kemudian, untuk proyek ini kita harus mengikuti trial test dulu. Kalau trial test-nya dianggap gagal oleh Leader, maka Anda tidak akan bisa mengikuti proyek. Jadi ikutilah trial test sebaik mungkin.
Kemudian, setelah di approve oleh Leader, Anda dengan bebas memilih task yang ingin Anda kerjakan, dengan catatan pastikan task yang Anda kerjakan hasilnya bagus agar tidak mengecewakan leader. Dan biasanya kalau hasil kerja kita ada yang salah Leader akan meminta revisi atau mereka akan memperbaiki secara langsung. Adakalanya Leader merasa pekerjaan kita kurang baik, dan mereka menolak task kita. Task yang ditolak tidak akan mendapat bayaran.
Jujur, mengerjakan task ini membuat saya belajar banyak mengenai bagaimana sebenarnya menjadi penerjemah yang baik. Banyak hal baru yang belum pernah saya temukan, saya temukan di sini.


2. Variasi Task market request
Variasi task ini pekerjaan yang sangat unik menurut saya, jujur saya suka mengerjakannya.
kita cukup membolak-balikan kalimat serta mengganti beberapa kata agar kalimat tersebut berubah namun artinya tidak berubah. Task ini gampang-gampang susah sih. Kadang ada kalimat aneh yang susah untuk di variasika, tapi disitulah tantangannya, xP
Untuk variasi ini fee-nya tidak begitu besar, tapi sebanding dengan pekerjaannya yang saya pikir tidak begitu sulit dan tidak begitu banyak. Hanya 15 soal dan kita diminta untuk membuat 4 variasi setiap soalnya. Berarti setiap task kita harus membuat 60 variasi.
Untuk variasi ini ada berbagai macam bahasa. Karena bahasa yang saya daftarkan di Conyac 3 bahasa yaitu Indonesia, Inggris dan Jepang, jadi variasi task yang muncul di halaman pencarian kerja saya hanya variasi Indonesia - Indonesia, Jepang-jepang, dan Inggris-inggris.

3. Light translation

Dan yang saya ikuti juga adalah light translation. Karena market request itu tidak selalu ada, jadi saya suka iseng buka Conyac untuk mengikuti light translation. Kalau light translation ini agak sulit sih. karena kita harus kejar-kejaran siapa yang paling cepet menerjemahkannya.Karena orang yang akan mendapatkan fee/rewards itu cuma 2 orang pertama. Terlepas bagus atau tidak hasil terjemahannya, kalau kamu yang pertama terjemahin, ya kamu yang dapat rewardsnya. Untuk Light ini fee/rewardsnya itu gak besar. Kurang dari 100 yen setiap kalimat, tapi, kalau ngerjain banyak ya lumayan juga sih. Tapi untuk light translation ini ada beberapa kondisi yang harus dipenuhi.
Seperti : Kita harus dapet review dari 3 orang penerjemah supaya kita bisa dapet fee/rewards. fee/rewardsnya dibayar dan dimasukkan ke acc kita di Conyac tapi tidak bisa kita tarik.


Itulah detail mengenai task yang saya ikuti di Conyac. Saya sudah menerima pembayaran dari task-task yang sudah saya kerjakan. Fee yang saya terima cukup untuk beli tiket pesawat berangkat ke Jepang. Meski baru berangkatnya saja ya.hehehe


Kalau kalian berminat dan penasaran, apa sih dan bagaimana sih Conyac, beneran gak sih bisa dapet duit, coba saja registrasi dan kalian akan merasakannya.
berminat? silakan masuk ke Conyac website dan bergabunglah dengan para penerjemah handal disana.

Selamat Mencoba!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar